(0362) 3301891
bkpsdm@bulelengkab.go.id
Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia

KUNJUNGAN KERJA BKPSDM KABUPATEN KARAWANG KE BKPSDM KABUPATEN BULELENG

Admin bkpsdm | 18 Mei 2017 | 749 kali

 

 

Hari ini (18/5) BKPSDM Kabupaten Buleleng menerima Kunjungan Kerja dari BKPSDM Kabupaten Karawang dalam rangka study banding tentang penanganan disiplin PNS, khusus perihal Pola Pembinaan yang dilakukan serta penerapan Peraturan Disiplin PNS dilingkungan Pemerintah Kabupaten Buleleng. Rombongan berjumlah 3 orang, dipimpin oleh Kepala Bidang Kesejahteraan, Kepangkatan dan Disiplin BKPSDM Kabupaten Karawang Bapak Abas Sudrajat bersama Kepala Sub Bidangnya dan seorang pelaksana. Kunjungan ini diterima langsung oleh para Pejabat di Jajaran BKPSDM Kabupaten Buleleng.

Kegiatan ini dilakukan dalam bentuk forum diskusi, ada beberapa hal yang dibahas, yaitu tentang bagaimana mekanisme atau pola pembinaan PNS yang digunakan pada masing - masing instansi baik oleh pemerintah Kabupaten Buleleng maupun Pemerintah Kabupaten Karawang, dimulai dari penanganan pelanggaran disiplin PNS tingkat ringan, sedang hingga ke tingkat berat, dan peran Tim Pertimbangan Kepegawaian Daerah dalam proses pembinaannya serta mekanisme pemberian sanksi kepada PNS yang melanggar ketentuan.

Kesempatan ini juga digunakan untuk membahas inovasi - inovasi kedepan dalam upaya menekan tingkat pelanggaran disiplin PNS melalui bantuan teknologi dalam rangka peningkatan kinerja Pemerintah Daerah. Seperti kita ketahui, saat ini Pemerintah memang menekankan agar semua pengelolaan kepegawaian berbasis E-Government untuk membantu percepatan kinerja Pemerintah Daerah yang lebih baik.

Kesempatan ini dipergunakan sebaik mungkin oleh BKPSDM Kabupaten Buleleng guna bertukar pikiran dan saling belajar serta menambah wawasan tentang pola - pola pembinaan PNS dari berbagai daerah serta tata cara penanganannya.

Download disini