(0362) 3301891
bkpsdm@bulelengkab.go.id
Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia

BKN GELAR RAKOR DI BALI

Admin bkpsdm | 06 Februari 2024 | 437 kali

Badan Kepegawaian Negara menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Pengawasan dan Pengendalian Tahun 2024 dengan tema ”Mewujudkan Netralitas ASN dalam Bingkai Meritokrasi : Menuju Birokrasi Berkelas Dunia” pada Selasa, 6 Pebruari 2024 bertempat di The Stone Hotel-Legian Bali. 

Dalam kegiatan ini, Ibu Ni Made Rousmini, S.Sos., M.AP (Asisten Perekonomian dan Pembangunan) selaku Pelaksana Tugas Kepala BKPSDM Kabupaten Buleleng.

Pj. Gubernur Bali memberikan ucapan selamat datang kepada seluruh peserta yang dalam hal ini Gubernur/Bupati/Walikota se-Indonesia. Disampaikan bagaimana tata kelola pemerintahan dan layanan kepegawaian yang ada di Pemerintah Provinsi Bali termasuk pelaksanaan Netralitas ASN sampai saat ini. 

Sebagai pembicara yakni Menteri PAN-RB Bapak Abdullah Azwar Anas, Sekjen Kemendagri Bapak H. Suhajar Diantoro, Plt. Kepala BKN Bapak Haryomo Dwi Putranto, Ketua KASN Bapak Agus Pramusinto termasuk dari Bawaslu RI.

Menteri PANRB berharap reformasi birokrasi berjalan dengan baik, kepada yang hadir diminta untuk memperhatikan kembali manajemen kinerja, pembagian kewenangan, pengawasan dan peningkatan kompetensi SDM. Netralitas ASN masih mnjadi hal yang ditekankan untuk terus diawasi dan senantiasa mengedukasi agar jangan sampai terjadi pelanggaran baik itu dalam pilpres/pileg maupun pilkada.