(0362) 3301891
bkpsdm@bulelengkab.go.id
Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia

PEMANTAPAN PERSIAPAN LOMBA KEARSIPAN SKPD

Admin bkpsdm | 28 Januari 2019 | 430 kali

Tim Kearsipan dari Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng yang dipimpin oleh Kepala Bidang Pembinaan, Pengelolaan dan Pengawasan Arsip Bapak I Putu Kariaman Putra, S.Sos.,MM melakukan pemantapan dalam rangka persiapan lomba kearsipan SKPD. Tim diterima oleh Kepala Bidang Penilaian Kinerja Aparatur dan Promosi Bapak I Gusti Made Suryawan, SH beserta para Kabid lainya bertempat di Ruang Rapat BKPSDM Kabupaten Buleleng Senin, (28/1). Pemantapan ini merupakan tahap pertama dilakukan sebagai salah satu tahapan untuk bisa memenuhi kreteria menjelang lomba penilaian kearsipan yang akan dilaksanakan pada bulan April 2019.

Tim juga melakukan pembinaan dan pendampingan kepada petugas teknis arsiparis di semua bidang pada BKPSDM tentang tata cara pengelolaan/penataan arsip yang benar. Pada kesempatan itu kariaman menyampaikan akan terus melakukan pendampingan kepada 10 SKPD yang terpilih menjadi peserta lomba penilaian kearsipan. Disampaikan lebih lanjut penataan arsip diuaraikan dari tahun 2018 kebelakang seluruh arsip bisa diarsip di rekord center sedangkan arsip tahun terbaru bisa diarsip di filling kabinet atau rak arsip.

BKPSDM Kabupaten Buleleng menjadi salah satu dari 10 SKPD yang terpilih menjadi peserta lomba kearsipan karena BKPSDM merupakan instansi yang berkaitan dengan personil file yang mempunyai data seluruh pegawai se-Kabupaten Buleleng. Selain itu dalam penilaian nantinya harus mampu memenuhi sarana kearsipan diantaranya kode klasifikasi, tata naskah, agenda, lembar disposisi, boks tikler, map folder, filling cabinet, boks arsip, rak arsip/lemari besi dan ruang record center.

(AAPW)