(0362) 3301891
bkpsdm@bulelengkab.go.id
Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia

LOMBA SENAM KREASI MERIAHKAN HUT KOTA SINGARAJA KE 415 TAHUN 2019

Admin bkpsdm | 26 Maret 2019 | 522 kali

Serangkaian lomba digelar Pemerintah Kabupaten Buleleng dalam memeriahkan HUT Kota Singaraja ke 415 tahun 2019. Beberapa lomba diantaranya lomba senam kreasi antar SKPD, Kecamatan dan BUMD lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng yang digelar di Gedung Kesenian Gde Manik Singaraja Selasa, (26/3). Dalam lomba ini sebanyak 30 regu senam kreasi dari masing-masing SKPD mengikuti kompetisi ini sementara itu regu senam kreasi BKPSDM Kabupaten Buleleng ikut berpartisipasi dengan nomer peserta 23 dan tampak pula Kepala BKPSDM Kabupaten Buleleng Bapak I Gede Wisnawa, SH hadir langsung menyaksikan dan ikut memberi dukungan.

Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Bupati Buleleng Bapak dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG, dan dihadiri pula oleh beberapa Kepala SKPD dan begitu pula tampak penonton beserta supporter dari masing-masing regu senam begitu antusias dan semangat memberikan dukungan memenuhi Gedung Kesenian Gde manik Singaraja.

Dimana pada senam tahun ini pastinya banyak melahirkan cipta kreasi baru melalui senam baik kreasi gerak dan musik. kriteria penilaian ditentukan terdiri dari: gerakan pemanasan, inti dan pendinginan. Selain itu teknik gerak, harmonisasi gerak dan musik, penguasaan panggung, kreatifitas dan tingkat kesulitan gerak juga menjadi penilaian tersendiri disamping kekompakan dan penampilan keseluruhan.

Atas keputusan hasil penilaian dewan juri lomba senam kali ini menetapkan juara sebagai berikut:
Juara 1 : Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga
Juara 2 : Dinas Koperasi dan UKM
Juara 3 : Badan Keuangan Daerah
Harapan 1 : Dinas Perumahan Permukiman dan Pertanahan
Harapan 2 : BKPSDM
Harapan 3 : Dinas Lingkungan Hidup

(AAPW)