(0362) 3301891
bkpsdm@bulelengkab.go.id
Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia

BKPSDM RAIH JUARA I LOMBA MENYANYI KATEGORI SOLO PUTRA ANTAR SKPD BUMD

Admin bkpsdm | 05 April 2019 | 618 kali

Serangkaian kemeriahan HUT Kota Singaraja ke-415 masih berlangsung dengan digelarnya lomba menyanyi antar SKPD dan BUMD lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng.
Bupati Buleleng Bapak Putu Agus Suradnyana, ST bersama Ibu Gusti Ayu Aries Sujati Suradnyana secara langsung membuka lomba ini
bertempat di Gedung Kesenian Gede Manik - Singaraja, Jumat (5/4).

Pada kesempatan ini dihadiri pula oleh Wakil Bupati Buleleng dr. I Nyoman Sutjidra, Sp. OG bersama Ibu Ayu Wardhany Sutjidra, Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng Bapak Ir. Dewa Ketut Puspaka, MP serta para Kepala SKPD lingkup Pemkab Buleleng.

Kemeriahan lomba kali ini terlihat dari antusias penonton dari para suporter masing-masing SKPD dan masyarakat yang memenuhi Gedung Kesenian Gde Manik Singaraja.

Peserta Lomba Menyanyi kali ini dibagi dalam 4 (empat) kategori, diantaranya :
1. Kategori duet Kepala SKPD, diikuti oleh 12 pasangan.
2. Kategori Solo wanita, diikuti oleh 20 orang peserta.
3. Kategori Solo Pria. diikuti 26 orang peserta.
4. Dan yang terakhir untuk kategori Grup, diikuti oleh 5 Grup.

Sementara itu peserta dari BKPSDM Kabupaten Buleleng menjadi peserta di kategori solo putra diwakili oleh Atna Radistya dengan Nomer urut 12 berhasil meraih juara I. Dari hasil keputusan penilain para dewan juri berikut hasil raihan juara Lomba Menyanyi antar SKPD dan BUMD lingkup Pemkab Buleleng

Kategori Group :
Juara 1 : Badan Keuangan Daerah
Juara 2 : Satpol PP
Juara 3 : Dinas Kesehatan

*Kategori Duet :
Juara 1 : Kabag Organisasi dan Staf
Juara 2 : Asisten II dan Ksb Protokol
Juara 3 : Dirut Bank Buleleng 45 dan Staf

*Kategori Solo Wanita :
Juara 1 : Sekretariat DPRD
Juara 2 : Dinas Pendidikan Pemuda & Olah Raga
Juara 3 : Bag Humas dan Protokol Setda Buleleng

*Kategori Solo Pria :
Juara 1 : Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM
Juara 2 : PDAM
Juara 3 : Badan Keuangan Daerah

(AAPW)