Pemerintah Provinsi Bali melalui Biro Organisasi Setda Provinsi Bali menggelar Rapat koordinasi tindak lanjut penyusunan Evaluasi Jabatan dilingkungan Pemerintah Provinsi Bali yang bertempat di Ruang Rapat Wiswa Sabha Utama Kantor Gubernur Bali pada hari selasa (26/3). Acara ini menghadirkan narasumber dari Kementerian PAN dan RB yakni Kepala Bidang Penyiapan Perumusan Kebijakan Hari Tua SDM Aparatur, Ibu Diah Faras, SE, M.AP serta staf teknis, Ibu Sri Utami.
Acara ini dibuka oleh Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Bali, Bpk. I Wayan Serinah, S.Sos, M.Si. Kegiatan ini dihadiri perwakilan SKPD dilingkungan Pemerintah Provinsi Bali serta Kepala Bagian Organisasi Kabupaten/Kota se-Provinsi Bali. Sementara itu dalam hal ini yang menjadi leading sector dalam penyusunan Evaluasi Jabatan Pemkab. Buleleng adalah BKPSDM bersama Bagian Organisasi sehingga kab. Buleleng diwakili oleh Kabag. Organisasi Setda Kab. Buleleng, Ibu Dra. I Dewa Agung Ayu Sri Ambarawati, Kabid. PKAP BKPSDM Kab. Buleleng, Bpk. I Gusti Made Suryawan, SH serta Kasubid Kinerja Aparatur BKPSDM Kab. Buleleng, Ibu Ni Nyoman Sulandri, SH.
Acara ini sifatnya sosialisasi terkait hasil kelas jabatan dilingkungan Pemerintah Provinsi Bali yang sudah divalidasi pihak Kementerian PAN-RB dan akan ditindaklanjuti oleh Pemerintah Provinsi Bali dengan menyusun Peraturan Gubernur terkait penetapan Tunjangan Kinerja sebagai tindak lanjut pelaksanaan Rencana Aksi Pemberantasan Korupsi Terintegrasi oleh Tim Korsupgah KPK.
(AAPW)