Seluruh jajaran BKPSDM Kabupaten Buleleng menggelar rapat bersama yang dipimpin langsung oleh Kepala BKPSDM Bapak I Gede Wisnawa, SH didampingi oleh Sekretaris Bapak Drs. I Nyoman Wisandika serta Kabid dan kasubid bertempat di Ruang Rapat BKPSDM Kabupaten Buleleng, Senin (29/10). Rapat ini digelar dalam rangka persiapan pelaksanaan Tes CAT CPNS 2018 Pemerintah Kabupaten Buleleng serta persiapan evaluasi audit eksternal ISO 9001:2015 BKPSDM Kabupaten Buleleng.
Kepala BKPSDM Kabupaten Buleleng pada kesempatan ini membentuk tim teknis dalam persiapan pelaksanaan Tes CAT CNPS 2018 yang akan dilaksanakan nanti pada tangal 31 Oktober s/d 2 Nopember 2018 yang bertempat di Aula Udayana & Barak Siaga Makodam IX/Udayana Denpasar. Disampaikan lebih lanjut dalam pelaksanaan tes CPNS 2018 tersebut akan dilaksanakan dalam 5 sesi/hari dimana dalam 1 sesi akan diikuti sebanyak 360 0rang peserta. Sementara itu dalam pembahasan terkait evaluasi audit eksternal ISO 9001:2015 terhadap 18 jenis layanan kepegawaian yang ada dalam layanan kepegawaian program PILKB di lingkup BKPSDM Kabupaten Buleleng akan dilaksanakan pada tanggal 30 s/d 31 Oktober 2018.
(AAPW)