Seminar dan Workshop Nasional Dalam Rangka Rakernas Ikatan Penata Anestesi Indonesia 2022 dengan Tema "Kebijakan Perlindungan dan Peningkatan Kesejahteraan Tenaga Kesehatan Dalam Transformasi SDM Kesehatan" dilaksanakan secara luring dan daring, bertempat di Ballroom Prime Plaza Hotel & Suites Sanur-Bali, Sabtu (23/7).
Acara ini dibuka oleh Wakil Gubernur Bali, yang diwakili oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, Dr. dr. I Nyoman Gede Anom, M. Kes. didampingi oleh Ketua Umum Ikatan Penata Anestesi Indonesia, Dra. Dorce Tandung, MSi.
Hadir dalam kesempatan ini Analis Kepegawaian Ahli Muda Sub koordinator Unit Substansi Pengembangan Karier dan Promosi, Ni Nyoman Sulandri, SH dan Analis Kepegawaian Ahli Pertama Ni Nengah Widnyani, SE.,M.AP.
Dengan diselenggarakannya Rakernas kali ini diharapkan mendapat solusi terhadap kendala-kendala yang dihadapi terkait implementasi Permenpan 10 tahun 2017 tentang jabatan fungsional asisten penata anestesi dan Permenpan 11 tahun 2017 tentang jabatan fungsional penata anestesi. Tujuan rakernas ini juga untuk upgrade kompetensi para asisten penata anestesi dan penata anestesi sehingga bersama 33 jenis jabatan fungsional kesehatan lainnya dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.