(0362) 3301891
bkpsdm@bulelengkab.go.id
Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia

WARUNG POJOK KORPRI

Admin bkpsdm | 17 Juli 2020 | 146 kali

umat (17/7) Kepala BKPSDM Kabupaten Buleleng, I Gede Wisnawa, S.H, didampingi Sekretaris BKPSDM Kabupaten Buleleng, Drs. I Nyoman Wisandika meresmikan pembukaan WARUNG POJOK KORPRI di internal BKPSDM Buleleng. Tujuan dari pembukaan WARUNG POJOK KORPRI yang mengambil tempat di Ruangan  Kepala Bidang PPI yang berada pada lantai dua kantor BKPSDM Buleleng ini adalah untuk menggugah semangat wirausaha dari pegawai khususnya di BKPSDM Buleleng.

Menurut Sekretaris Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Buleleng, Ni Luh Made Enny Widhiyati, S.STP, MH, WARUNG POJOK KORPRI juga menjadi wadah untuk menampung hasil kreatifitas dari pegawai-pegawai di Lingkup BKPSDM pada khususnya untuk dijual, baik untuk internal BKPSDM maupun pegawai lain yang berbelanja. Pendanaan WARUNG POJOK KORPRI ini bersumber dari pegawai sendiri yang berkenan menitipkan barangnya untuk dijual.

WARUNG POJOK KORPRI ini bersifat "Low Profit" dimana keuntungan yang akan didapatkan bermanfaat untuk penjual itu sendiri dan akan disimpan sebagai Kas KORPRI internal yang peruntukannya nanti akan dipergunakan untuk membantu Suka Duka Lingkup BKPSDM.

KORPRI merupakan suatu wadah kedinasan dibawah Pemerintah Kabupaten Buleleng yang saat ini masih melekat  pada instansi BKPSDM Buleleng yang diatur dalam Keputusan Presiden Nomor 24 Tahun 2010.