Selasa, 27 Juli 2021 Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Buleleng mengikuti WEBMINAR KORPRI yang bertema “Tantangan KORPRI di masa Depan”. Kegiatan ini diikuti oleh Sekretaris BKPSDM, Drs. I Nyoman Wisandika dan Kepala Bidang Pengadaan Pemberhentian dan Informasi, Ni Luh Made Enny Widhiyati, S.STP.,M.H.
Webinar dibuka oleh Bapak Prof. Dr. Zudan Arif Fakhrulloh, SH.,MH selaku Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional sekaligus sebagai Narasumber, serta Bapak Dr. Ir. Bima Haria Wibisana, MSIS yang selaku Sekretaris Jendral Dewan Pengurus Korpri Nasional, bawasannya dalam webinar ini dibahas tentang kepengurusan KORPRI yang secara berjenjang baik dari Nasional, Propinsi maupun Kabupaten Kota ;
Dalam webinar yang bertema " Tantangan KORPRI di Masa Depan"dalam webinar ini juga dibahas tentang pengembangan Talenta kepemimpinan berbasis Profil (Cluster) ASN, penjelasan Conceptual Frameworks yakni Triple Disruption, merumuskan agenda nasional KORPRI tahun 2021 yaitu ;
1. Munas KORPRI bulan Desember 2021;
2. HUT KORPRI bulan November 2021
Dalam acara penutup, diumumkan pemenang sayembara design seragam batik KORPRI Tahun 2021.